Selasa, 17 Februari 2009

UNGKAPAN

“Menyebarkan risalah agung Islam ini tidak cukup dengan kemampuan apa adanya. Kita terpanggil membuat wadah untuk ummat dan sekaligus wadah lahirnya kader yang berkarakter, jiwanya bersih dan amanah. Prinsipnya tegas namun penampilannya santun dan menyejukkan”.

KH. Abdullah Said – Pendiri Pondok Pesantren Hidayatullah

“Terpanggil mengurus ummat adalah modal minimal dalam perjuangan, untuk selanjutnya kita membutuhkan mobilitas spiritual yang kuat. Sebagaimana ditampilkan Rasulullah SAW diawal perlangkahan dengan wahyu-wahyu pertamanya. Perkuat aqidah, tajamkan cita-cita ber-Qur’an, kuatkan jiwa hingga mendekat kepada sumber kekuatan, lebur dalam urusan ummat dengan integritas spiritual yang bersih, Insya Allah disitu ada kemenangan”

KH. Abdurrahman Muhammad – Pimpinan Umum Pondok Pesantren Hidayatullah

Menanamkan nilai-nilai Islam pada diri seseorang tidak cukup bila hanya dalam bentuk informasi semata, namun dibutuhkan pengalaman langsung dalam kehidupan keseharian, dengan dukungan tokoh panutan serta situasi lingkungan yang menolong.

Ust. Jumain, S.HI – Pimpinan Pondok Pesantren Hidayatullah Kutai Kartanegara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar